Kalau kamu pencinta kuliner Nusantara, khususnya masakan tradisional Indonesia yang kaya rempah, kamu wajib coba yang satu ini: Coto Makassar. Makanan khas Sulawesi Selatan ini di kenal dengan kuahnya yang kental, gurih, dan penuh cita rasa. Banyak orang bilang, belum sah ke Makassar kalau belum mencicipi coto-nya! Nah, kali ini aku mau bagikan resep Coto Makassar paling enak yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Gampang kok, asalkan kamu punya bahan dan bumbu yang lengkap.
Coto Makassar sebenarnya adalah salah satu warisan kuliner Bugis-Makassar yang sudah ada sejak zaman kerajaan Gowa. Dulu, makanan ini biasa di sajikan untuk para bangsawan, tapi sekarang semua orang bisa menikmatinya. Yang bikin unik dari Coto Makassar adalah penggunaan jantung sapi dan jeroan, serta kuahnya yang di masak dengan campuran kacang tanah sangrai. Bumbu-bumbunya juga nggak main-main ada lengkuas, serai, jahe, bawang, ketumbar, dan lain-lain. Aromanya wangi banget dan rasanya benar-benar bikin ketagihan.
Simak Disini Berbagai Resep Coto Makassar Paling Enak
Bahan-Bahan yang Di Butuhkan
Untuk membuat Coto Makassar yang otentik dan enak, berikut daftar bahan yang perlu kamu siapkan:
Bahan Utama:
-
500 gram daging sapi (bagian sandung lamur atau daging berlemak)
-
300 gram jeroan sapi (babat, hati, paru) – bisa di sesuaikan selera
-
2 liter air untuk merebus
-
5 lembar daun salam
-
2 batang serai (memarkan)
-
Garam secukupnya
Bumbu Halus:
-
6 siung bawang merah
-
5 siung bawang putih
-
2 cm jahe
-
2 cm lengkuas
-
3 butir kemiri
-
1 sdt ketumbar
-
½ sdt jintan
-
½ sdt merica butiran
Tambahan:
-
3 sdm kacang tanah goreng/sangrai (haluskan)
-
2 sdm minyak untuk menumis
Cara Memasak Coto Makassar Paling Enak
Setelah semua bahan siap, sekarang saatnya mulai masak! Jangan khawatir, prosesnya memang agak panjang tapi hasilnya sepadan banget.
1. Rebus Daging dan Jeroan
Pertama, rebus daging dan jeroan sampai empuk bersama daun salam dan serai. Air rebusan ini jangan di buang ya, karena nanti akan jadi kuah coto yang gurih. Kalau ingin jeroannya benar-benar bersih, bisa di rebus dua kali.
Baca Juga Berita Menarik Lainnya Hanya Di https://www.comohacersalsa.net/
2. Tumis Bumbu Halus
Haluskan semua bumbu (bisa di-blender atau di ulek), lalu tumis dengan sedikit minyak sampai harum dan matang. Tambahkan kacang tanah yang sudah di haluskan dan aduk rata.
3. Campur Bumbu dengan Kuah
Masukkan tumisan bumbu ke dalam air rebusan daging tadi. Aduk rata dan masak dengan api kecil agar bumbu benar-benar meresap. Tambahkan garam sesuai selera. Masak terus sampai kuahnya mengental dan keluar aroma yang menggoda.
4. Potong Daging dan Jeroan
Angkat daging dan jeroan, potong-potong sesuai selera, lalu masukkan kembali ke dalam kuah.
Sajikan Dengan Pelengkap Khas
Coto Makassar paling enak di nikmati saat masih panas. Biasanya di sajikan dengan burasa atau ketupat, dan di taburi daun bawang, seledri, dan bawang goreng. Pada umumnya kalau kamu suka pedas, jangan lupa siapkan sambal tauco khas Makassar sebagai pelengkap.
Tips: tambahkan perasan jeruk nipis dan sedikit kecap manis kalau kamu suka rasa yang sedikit manis-gurih. Dijamin nagih!
Buat masyarakat Sulawesi Selatan, Coto Makassar bukan cuma makanan sehari-hari. Ini sudah jadi bagian dari budaya. Banyak orang makan coto di pagi hari sebagai sarapan, terutama di warung-warung coto legendaris di Makassar seperti Coto Nusantara atau Coto Gagak.